Nanu Aplikasi Telepon Gratis Di Android
Aplikasi yang tawarkan fitur Telepon Gratis jumlahnya tidak
sedikit. Sebut saja Skype, Facebook Messenger, KakaoTalk, dan lainnya. Namun,
Nanu miliki sejumlah kelebihan dibanding aplikasi lain. Apakah itu?
Nanu adalah satu aplikasi komunikasi baru yang dua hari lalu
masuk ke Play Store. Ya, Nanu adalah aplikasi Android yang tawarkan kemudahan
berkomunikasi tepatnya akses telepon.
Tak hanya mudah, namun gratis. Menariknya, Nanu menklaim
jika akses telepon gratis ini bisa berjalan meski hanya di jaringan 2G atau di
tempat dan lokasi tertentu dengan sinyal lemah. Misalkan saja di lift,
terowongan, atau di kereta bawah tanah.
Lantas bagaimana konsepnya? Bagi antar pengguna Nanu, akses
telepon bisa dilakukan secara gratis tanpa batas (durasi). Pengguna bisa
menelepon suka-suka berjam-jam dan tidak dibatasi.
Nah ini keunggulan Nanu. Aplikasi ini bisa pula menelepon ke
ponsel yang tidak menginstal aplikasi Nanu (non user). Namun, untuk durasinya
sangat dibatasi yakni hanya 15 menit saja.
Satu pengguna menulis di Twitter jika Nanu kerap error
tatkala menelepon pengguna non user. Nanu kemudian menjawab jika permasalahan
itu akan segera fix di versi update selanjutnya.
Pertanyaannya kemudian, jika telepon bisa dilakukan gratis –
baik antara Nanu user maupun ke non user – lantas bagaimana akses gratis itu
bisa terwujud? Di diskripsi aplikasi di Google Play, Nanu menulis jika
tampilkan iklan pendek tatkala sambungan telepon akan sedang dihubungkan.
Sebut saja laiknya ringtone, iklan dari pengiklan akan
mengganti biaya sambungan telepon yang dilakukan. Sehingga, misi Nanu untuk
hadirkan akses telepon gratis untuk siapa saja dan kapan saja serta dimana saja
bisa terwujud.