News Update :
Home » » Kelebihan Kamera iPhone 6S

Kelebihan Kamera iPhone 6S

Penulis : Unknown on Friday, 2 October 2015 | 00:18

 

Perbandingan Hasil Kamera iPhone 6S Dengan Semua iPhone


Belum lama ini sorang fotografer dan pengembang aplikasi Camera+ di iOS, Lisa Bettany, telah melakukan komparasi hasil jepretan kamera iPhone 6S dengan semua pendahulunya. Ponsel terbaru Apple ini dibandingkan hasil kameranya dengan iPhone, iPhone 3G, iPhone 3GS, iPhone 4, iPhone 4S, iPhone 5, iPhone 5S, dan iPhone 6.

Berikut ini perbandingkan foto yang telah dilakukan oleh Lisa Bettany. Terlihat peningkatan kualitas jepretan dari setiap generasi iPhone.

Seperti yang kita ketahui, Apple iPhone 6S mengalami peningkatan signifikan dipersenjatai dengan kamera belakang berkekuatan 12 megapiksel dengan sensor berukuran generasi terbaru yang dilengkapi dengan teknologi phase detection autofokus yang dikombinasikan dengan aperture lebar, serta dibekali TrueTone dual LED flash. Kamera iPhone 6S kini mampu merekam video dengan resolusi 4K.

Kelebihan Kamera iPhone 6S selain mengalami peningkatan resolusi dan ukuran sensor yang diusung, juga mendapat sejumlah peningkatan pada post processing, sebut saja deep trench isolation untuk mencegah crosstalk, perbaukan local tone mapping, dan kemampuan yang lebih baik dalam mengatasi noise yang bersifat temporal maupun spasial.

iPhone 6S dilengkapi layar berukuran 4,7 inci dengan resolusi 1334 x 750 piksel Retina HD yang menggunakan panel IPS (In-Plane Switching) dengan kerapatan layar mencapai 326 piksel per inci. Layar iPhone 6S ini mampu menghadirkan brightness hingga 500 nits, seperti yang dilansir dari GSM Arena (28/09/2015).

Salah satu kelebihan yang ditawarkan oleh layar iPhone 6S adalah dukungan teknologi 3D Force Touch. Teknologi ini memungkinkan layar tak hanya mengenali sentuhan, tetapi juga mengenali tekanan. Pengguna dapat menekan ringan pada layar untuk fungsi khusus seperti preview email, dan sebagainya. Juga diintegrasikan Taptic Engine untuk memberikan feedback berupa getaran pada ketika layar ditekan.
Share this article :
Comments
0 Comments

Post a Comment

 
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Copyright © 2011. Smartphone . All Rights Reserved.
Design Template by Kwanyar News | Support by creating website | Powered by Blogger